Senin, 03 Februari 2020

Januari 2020 : Kegiatan Rutin Pengajian Majelis Ta'lim Desa Margototo

Bismillahirrohmanirohim.

Assalamualaikum Wr.Wb.

Selam sejahtera untuk pembaca online, terimakasih sudah mampir. Diawal tahun 1444 H atau 2020 M dan diawal bulan januari ini merupan pertemuan perdana pada kegiatan Majelis Ta’lim di Desa Margototo Kecamatan Metro kibang Kabupaten Lampung Timur. Berikut ini saya ingin menulis mengenai kegiatan Majelis Ta’lim Khusunya di Dusun V Margototo Kecamatan Metro Kibang Kabupaten Lampung Timur. Terdapat 2 Majelis Ta’lim yaitu Majelis Ta’lim Nurul Islam dan Majelis Ta’lim Asyafaah. Majelis Ta’lim Nurul Islam melakukan kegiatan pengajian rutin setiap hari selasa malam rabu yang terdiri dari Majelis Ta’lim Ibu-Ibu. Sedangkan Majelis Ta’lim Asyafaan melakukan pengajian rutin setiap hari kamis malam jum’at yang terdiri dari Majelis Ta’lim Bapak-Bapak dan Ibu-Ibu. Berikut foto kegiatan nya dari masing-masing Majelis Ta’lim.
Foto 1. Majelis Ta'lim Nurul Islam
Foto 2. Majelis Ta'lim Nurul Islam
Foto 3. Majelis Ta'lim Nurul Islam
Foto 4. Majelis Ta'lim Nurul Islam
Foto 5. Majelis Ta'lim Ayafaah
Foto 6. Majelis Ta'lim Ayafaah
Foto 7. Majelis Ta'lim Ayafaah
Foto 8. Majelis Ta'lim Ayafaah 
Terimakasih untuk pembaca online, semoga bermanfaat. :) :)
Semoga selalu dalam ridho Allah SWT. Aamiinn.
Wassalamualaikum Wr.Wb.

 



Selasa, 24 September 2019

Bagaimana Jika Tanpa Sawit Sehari Saja?

Bagaimana jika tanpa sawit sehari saja? Mungkin ini pertanyaan yang konyol atau tidak perlu dijawab, akan tetapi ini penting diketahui, mengapa ada pertanyaan demikian pasti ada alasannya. Nah berikut ini mari kita ulas apa arti kehadiran sawit di kehidupan kita, terus mengapa sawit begitu penting bagi kita? Apakah bisa sawit kuat Indonesia hebat?  "kuy".

"oh iya disini siapa yang tidak mengkonsumsi minyak makan? siapa yang mandi tidak pakai sabun dan sampo? siapa yang gosok gigi tidak pakai odol, bagi wanita yang tidak pakai pembersih dan kosmetik?"

"Itu pertanyaan-pertanyaan yang tidak perlu dijawab juga ya?" Barang tentu kita selalu menggunakan produk-produk tersebut setiap hari dan sulit sekali terlepas dari produk-produk tersebut. Perlu diketahui darimana bahan baku dari produk-produk tersebut? Ya pastinya dari olahan minyak kelapa sawit (Crude Palm Oil/CPO). 


Selain hasil produk olahan sawit untuk minyak makan, sabun, sampo dan odol/pasta gigi tersebut, manfaat kelapa sawit banyak sekali yaitu: 
  1. Bahan untuk pakaian. 
  2. Bahan pembuatan mentega (oleo-margarine), selai dan roti.
  3. Bahan untuk eskrim.
  4. Bahan untuk kosmetik: handbody, lipstik, bedak, parfum dan pelembab. 
  5. Bahan untuk sabun cuci, pembersih dan pelembab pakaian. 
  6. Bahan untuk anti nyamuk.
  7. Bahan pembuatan pomade (bahan kosmetik rambut).
  8. Menkonsumsi minyak makan baik untuk kesehatan mengatasi kekurangan vitamin a dan perlindungan otak.
  9. Sebagai bahan baku bioavtur (bahan bakar pesawat), biodiesel, campuran bahan bakar solar, sebagai oli dan pelumas.
  10. Sebagai bahan baku dalam industri baja. 
  11. Membantu mengurangi rasa luka bakar dan menetralkan rasa pedas.
  12. Bahan baku pembuatan cat, dempul. 
  13. Dapat membantu proses penyamakan kulit.
  14. Ampas kelapa sawit sebagai makanan hewan, kompos dan biogas.
Waw banyak sekali ya manfaat dari kelapa sawit. Hal ini mengapa pertumbuhan bisnis perkebunan kelapa sawit di Indonesia berkembang sangat cepat, karena minyak kelapa sawit (Crude Palm Oil/CPO) adalah industri terpenting di Indonesia yang menyumbang antara 1,5 - 2,5 persen dari produk domestik bruto (PDB) negara, serta Indonesia adalah negara yang memiliki kebun kelapa sawit terbesar di dunia, bahkan tercatat hingga mencapai 9 juta hektar. Ini menjadikan Indonesia sangat diperhitungkan di dunia, negara yang subur karena sawit kuat Indonesia hebat. 

Secara singkat mungkin terjawab ya begitu pentingnya minyak sawit bagi kita, Bagaimana jika tanpa sawit sehari saja? Jawabnya tidak mungkin ya. Karena kita sudah tau bahwa sawit memiliki manfaat yang besar bagi kehidupan. Seharipun kita tidak terlepas dari produk olahan sawit. Nah oleh karena itu sawit sangat baik untuk kita. 

Apakah bisa sawit kuat Indonesia hebat? tentu bisa dan 100% akan berhasil, jika sawit kuat otomatis Indonesia akan kuat karena:

  • Kita adalah negara terbesar memiliki perkebunan sawit, akan menyerap banyak tenaga kerja.  
  • Kebutuhan nutrien masyarakat terpenuhi. 
  • Mendapatkan keuntungan /devisa yang besar dari penjualan CPO dan produk olahan sawit.
  • Industri penerbangan semakin maju bahan bakarnya tergantung dari bioavtur yang bahan dasarnya dari kelapa sawit.
  • Ketergantungan dunia terhadap BBM dari minyak bumi akan digantikan dengan hasil produk biodiesel dan produk turunan dari kelapa sawit 
  • Banyak manfaat lain begitu pentingnya sawit. 
Oleh sebab itu secara otomatis kita tidak bisa jika tanpa sawit sehari saja kehadiran sawit di kehidupan kita sangat penting sawit kuat Indonesia hebat. MERDEKA!!!!!


Sumber Rujukan
https://www.instagram.com/sawitbaik 
http://www.bumn.go.id/ptpn1/berita/1-17-Manfaat-Kelapa-Sawit-Untuk-Kesehatan-dan-Kecantikan
Margarin adalah salah satu produk dari sawit yang kaya manfaat.

Jumat, 30 Agustus 2019

Lampung Krakatau Festival (LKF) : Mengenang Letusan Dahsyat untuk Berkah Lampung

Halo sobat pembaca online, bagaimana kabar hari? Semoga sehat selalu ya, teman-teman sudah pada pada tau belum tentang Lampung Krakatau Festival atau disingkat LKF? Tentunya sudah ya, karena pada minggu lalu hajat besar pemerintah Lampung ini baru saja dilaksana dengan spektakuler, bagi teman-teman yang hadir atau menyaksikan langsung kegiatan tersebut, tentu bisa bercerita banyak bagaimana serunya acara tersebut. Namun bagi teman-teman yang belum sempat menyaksikan yang tunggu tahun depan ya, karena pesta besar ini diadakan setiap tahun. Bagi yang ingin dapat cerita singkatnya yuk simak artikel ini.  
Foto Peserta Karnaval Lampung Festival Karakatau
sumber foto: Rasuane 
Lampung Krakatau Festival 2019 kali ini merupakan gelaran yang ke-29 kalinya, diadakan di Kota Bandar Lampung. Festival ini tujuannya adalah dalam rangka memperkenalkan pariwisata Lampung dan sekaligus memperingati letusan bersejarah Gunung Krakatau yang terjadi pada 26 Agustus 1883 silam. Letusan maha dasyat tersebut tercatat merupakan letusan gunung berapi terbesar di dunia nomor tiga, bahkan catatan sejarah efeknya keseluruh dunia dan suara dentuman letusan mencapai benua Eropa dan Afrika, waw luar biasa ya!

Acara Lampung Krakatau Festival 2019 lalu dilaksanakan pada 23-25 Agustus 2019 dan dihadiri oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya serta dimeriahkan dengan 4 agenda utama dimulai dengan acara 1) Pesona Kemilau Sai Bumi Ruwa Jurai, sebagai upacara pembukaan secara resmi Lampung Krakatau Festival 2019. Dilanjutkan dengan 2) Expo Krakatau Lampung berupa bazar kuliner dan suvenir serta pertunjukan kesenian khas Lampung. 3) Trip Gunung Krakatau menggunakan kapal berukuran besar, 4) Karnaval Budaya dan Tapis Lampung untuk mengenalkan kain tradisional, Tapis Lampung sebagai salah satu ikon pariwisata. Alhamdulillah kegiatannya berjalan lancar serta sukses. 
Keseruan para peserta Foto Peserta Karnaval Lampung Festival Karakatau
sumber foto: Rasuane 
Diadakannya Lampung Krakatau Festival 2019 menurut ketua panitianya: Esthy Reko Astuty, dengan adanya kegiatan rutin tahunan ini diharapkan mampu meningkatkan perkembangan pariwisata Lampung, dan Lampung memiliki pesona gunung Krakatau yang menawan. Bukankah sudah pada tau kalau Gunung Krakatau juga merupakan ikon pariwisata yang sudah dikenal hingga mendunia, Sehingga hal tersebut menjadi branding mudah untuk dipromosikan di dalam negeri maupun mancanegara. inilah kekayaan lampung yang patut dijaga dan dilestarikan. 

Krakatau adalah bagian dari sejarah dunia, karena letusan bersejarah Gunung Krakatau yang terjadi pada 26 Agustus 1883 banyak menelan korban jika akibat Sunami dan letusannya, bahkan disinyalir terjadinya kekering di bumi pada masa itu karena awan tertutup oleh abu vulkanik yang menembus atmosfer sehingga matahari tidak bisa total mencapai permukaan bumi. Banyak sekali buku-buku yang mengulas tentang letusan maha dasyat gunung krakatau tersebut. 
foto ilustrasi Letusan Gunung Krakatau 26 Agustus 1883
sumber: babelreview. co. id

Sejarah letusan tersebut menjadi kenangan tersendiri bagi penduduk bumi dan khususnya provinsi Lampung sebagai tuan rumah. Moment Lampung Krakatau Festival (LKF) dengan mengenang letusan dahsyat untuk berkah Lampung karena ini moment untuk mengenal lampung lebih dekat dan lebih luas. Dengan komunikasi lebih luas dan terus memunculkan khasanah adat budaya serta polesan kreativitas sehingga Lampung menjadi pusat pariwisata dunia. Aamiin.
 
But the way, teman–teman sudah tau kan dimana letak gunung karakatau? Sudah perna kesana belum? Letak gunung krakatau tepat di tengah selat Sunda dan masih masuk dalam wilayah administrasi Provinsi Lampung. Akses pulau paling dekat menuju ke Gunung Krakatau adalah via Pulau Sebesi. Untuk mencapai Gunung Krakatau yang paling cepat dan sering digunakan masyarakat adalah melalui jalur dermaga Canti di Lampung Selatan, dermaga ini merupakan dermaga akses ke pulau Sebuku dan pulau Sebesi, selanjutnya dari dermaga ini akan berhenti di Pulau Sebesi. Setelah di pulau Sebesi Aktivitas Gunung Anak Krakatau dipantau. Jika memiliki izin dari simaksi BKSDA maka untuk mencapai kawasan ini dapat dengan menyewa kapal dari pulau Sebesi. Untuk saat ini kondisi pasca meletus akhir tahun 2018 kawasan tersebut masih dalam pantauan dan tidak untuk umum. Semoga suatu saat kita dapat berkunjung dan menyaksikan nyata bagaimana keadaan sisa Gunung Krakatau yang sekarang menjadi pantauan adalah Gunung Anak Krakatau. 

Peta lokasi Gunung Karakatau
sumber : google Map
Demikianlah cerita singkatku tentang Lampung Krakatau Festival (LKF): Mengenang Letusan Dahsyat untuk Berkah Lampung semoga bermanfaat. Untuk lebih lengkap tentang info pariwisata Lampung dapat mengunjungi website remi dari pemerintah daerah Propinsi Lampung dengan KLIK SINI  ayo ke Lampung!!


Rabu, 05 Desember 2018

5 Ciri-Ciri Wanita Hamil Selain Telat Datang Bulan atau Menstruasi


Sebelum kita membahas apa saja ciri-ciri wanita hamil, ladies pasti penasaran kan? Oke deh, yuk langsung kita simak ciri-cirinya. 
1.  Nyeri pada payudara
Bagi wanita ketika akan datang bulan atau menstruasi pasti akan mengalami rasa nyeri pada payudara. Tetapi nyerinya ini berbeda ladies, karena rasa nyeri pada payudara ini terasa lebih tegang dan bagian punting biasanya lebih gelap.
2.  Nyeri pada perut bagian bawah
Ketika nyeri yang dialami saat akan datang bulan atau menstruasi ini berbeda loh ladies, karena rasa nyeri pada perut bagian bawah ini terasa terus menerus dan perut bagian bawah lebih kaku,  sedangkan kalau datang bulan atau menstruasi hanya seperti mulas pada perut.
3.  Nyeri pada kepala atau pusing
Nyeri pada kepala ini bisa dialami pada wanita hamil karena adanya perubahan hormon pada tubuh ladies, yang bisa menyebabkan tensi darah menurun. Jadi ketika kalian nyeri pada kepala atau pusing namun tak kunjung sembuh bisa jadi itu karena efek perubahan hormon pada ibu hamil.
4.  Nafsu Makan
Nafsu makan ini bisa berbeda-beda pada setiap wanita hamil, Karen ada wanita yang ketika pertama kali hamil bisa jadi nafsu makannya banyak, namun ada juga nafsu makannya jadi sedikit. Terkadang kalau ladies tidak peka hanya mengira kalau maagnya kambuh, jadi coba segera cek aja ya ladies.
5.  Wajah pucat
Biasanya wajah pucat ini dikenal dengan apanya istilah "ngidam", karena wanita hamil biasanya mudah capek seperti lemah dan lesu. Kemudian bagi ladies yang punya tensi darah rendah, biasanya efek wajah pucat ini nampak jelas. Seperti orang sakit, tetapi tidak sakit. 

Oke ladies, itu merupakan 5 ciri-ciri wanita hamil selain telat datang bulan, jikalau ladies sudah telat datang bulan atau menstruasi kemudian ada beberapa ciri lain, seperti yang disebutkan diatas mungkin lansung bisa tespeck atau pergi ke bidan atau dokter untuk langsung konsultasi, apakah benar positif hamil? Jikalau benar positif hamil, selalu jaga kesehatan ya ladies.  Selamat menjadi Calon Bumil (Ibu Hamil).

NB: Catatan diatas merupakan salah satu pengalaman pribadi dari penulis (semoga bermanfaat)


Rabu, 01 Agustus 2018

Bagaiman cara memasak sambal ikan kali (Sungai) dengan praktis?

Cara praktis dan mudah sepertinya banyak digemari bagi bunda syantik yang tak perla lama-lama atau repot-repot didapur, tapi makanan tetap mantap rasanya. Woooww. Apalagi bagi bunda syantik yang banyak kegiatan diluar rumah, misalnya pengajian, arisan, apalagi kalau pagi-pagi harus antar si buah hati ke sekolah belum lagi pekerjaan rumah yang menumpuk di rumah, sepertinya bunda syantik harus bisa bagi waktu kan ya? Biar waktu tak terbuang sia-sia. Nah sesekali kita juga perlu refresing kan, jadi ndak harus melulu dengan pekerjaan rumah. Heee. Duh, seperti curhat sendiri ya bun? Haaa. Langsung yuk kita siapin bahan nya, kali ini saya berbagi tips masak ikan dari sungai kalau daerah saya bilangnya iwak wader (ikan kecil dari sungai). Jadi memang kudu telaten ya bun waktu ngebersihin kotoran ikan nya, karena memang ikan nya kecil dan saya beli setengah kilo aja, kayaknya ndak selesai-selesai.

Sambal Ikan Kali (Iwak Wader)
Bahan:

1/2  kg ikan sungai
10 buah cabai merah besar
5 siung bawang merah
5 siung baaang putih
2 buah tomat
1/4 sdm 
1/4 sdm gula pasir
250 ml air
Minyak goreng secukupnya

Cara memasak:
  1. Goreng ikan hingga matang,  lalu tiriskan (ikan tak perlu dibumbu, langsung goreng setelah dicuci bersih) 
  2. Tumis bawang merah lalu masukkan cabai dan bawang putih yang sudah dihaluskan dan tomat 
  3. Masukkan ikan yang sudah digoreng 
  4. Tambahkan air, garam dan gula pasir 
  5. Tunggu sampai bumbu meresap dan matang 
  6. Cicip, jika sudah pas dilidah angkat dan siap disajikan
Mudah dan praktis kan bunda, tak sampai 10 menit masakan sudah matang. Selamat mencoba...

Senin, 30 Juli 2018

Tumis Tahu

Cara cepat dan praktis untuk tumis tahu? 

Happy ceria bunda syantik, awal pekan yang penuh dengan aktivitas tapi harus tetap melakukan aktivitas rutin seperti biasanya. Kali ini mau masak apa ya? Masak yang mudah praktis dan cepat aja ya? Yuk mari kita siapkan bahan nya.

Tumis Tahu
Bahan:
10 buah Tahu matang
1 ikat kecil sawi
5 lembar jamur tiram
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
5 buah cabai
1/4 sdm garam
1/4 sdm gyla pasir
250 ml air
Minyak goreng secukupnya 


Cara memasak:
  1. Tumis bawang merah dan bawang putih dengan minyak goreng secukupnya
  2. Kemudian masukkan cabai yang sudah digiling halus
  3. Masukkan tahu yang sudah dipotong dadu, sawi yang sudah dipotong kecil, dan jamur yang disuwir
  4. Sudah mulai layu tambahkan air dan masukkan garam dan gula pasir
  5. Tutup agar bumbu meresap
  6. Ketika sudah matang, angkat, lalu sajikan

Mudahkan kan, bisa coba sendiri untuk dirumah, apalagi bagi yang baru belajar masak di dapur, ini rekomended banget karwna cara nya mudah dan praktis. Apalagi bagi bunda yang sibuk dengan kegiatan kantor atau ketika lain nya, mungkin masakan ini cara cepat untuk bisa disajikan di meja makan bunda. Selamat mencoba.

Rabu, 25 Juli 2018

Ikan Patin Terong Bledek

Ikan Patin Terong Bledek

Ikan Patin Terong Bledek
Haloo,  bunda-bunda syantik. Masak apa hari ini? Kali ini pengen masak yang pedes-pedes biar bikin mata melek. Mau buat sambal ikan patin campur terong yang rasa pedasnya kayak bledek, huaaahhh. Tapi mantab rasanya, ini cocok banget pagi pecinta pedas. Karena bagi pecinta pedas, ada rasa sensasi tersendiri ketika menikmati makanan yang super hot bledek. Cus langsung buat daripada bikin ngiler ya? Berikut ini bahan yang perlu dipersiapkan ya bunda.




Bahan:
  • 250 gr ikan patin
  • 1 buah terong ungu
  • 2 buah tomat
  • 2 siung daun bawang
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 10 buah cabai merah besar 
  • 1/2 sdm garam
  • 250 ml air
  • Gula merah sesuai selera
  • Minyak goreng untuk menumis
Cara memasak:
  1. Goreng ikan patin sampai menguning lalu tiriskan
  2. Goreng bawang merah dan bawang putih yang sudah diiris, tumis hingga harum
  3. Masukkan cabai merah besar yang sudah dihaluskan, serta tomat yang sudah dipotong-potong dadu
  4. Masukkan terong ungu yang sudah dipotong menjadi persegi panjang dan ikan patin goreng, tumis bersama hingga terong ungu sedikit layu
  5. Tambahkan air,  lalu masukkan garam, gula dan daun bawang
  6. Tutup masakan agar bumbu meresap
  7. Jika sudah matang angkat, dan siap sajikan untuk disantap. (lebih sedap taburkan bawang goreng)
Gimana bunda, mudah kan. Yuk mari kita coba dirumah. Selain bahan dan bumbunya mudah didapat, cara masak nya pun gampang, jadi bisa langsung prakter di dapaur ya bunda :)