Senin, 23 Juli 2018

Jamur Tiram Lada Hitam Bertabur Buah Bendi





Masakan Rumahan : Jamur Tiram Lada Hitam Bertabur Buah Bendi


Jamur Tiram Lada Hitam Bertabur Buah Bendi
Hari ini bingung masak apa? Gimana kalau masak jamur tiram aja ya? Ini tips masak jamur tiram dengan buah bendi (bibit tanaman dari malaysa). Saya baru kali ini tahu tanaman buah bendi ini, warna nya merah muda dan bentuknya seperti cabai merah yang besar. Karena dirumah ada jamur tiram saya berfikir gimana kalau di mix and match aja ya. Heee. Oke, kita siapkan bahan nya dulu.

Bahan Pembuatan Jamur Tiram Lada Hitam Bertabur Buah Bendi
Bahan:
  • 10 lembar jamur tiram
  • 1 buah bendi1 buah wortel
  • 1 buah tomat
  • 2 buah tahu putih
  • 1 buah tempe 
  • 2 siung daun bawang
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdm lada bubuk
  • 1/2 sdm garam
  • 1 sachet saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • 250 ml air
  • Minyak Goreng Secukupnya
Cara Memasak:
  1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum,
  2. Masukkan lada bubuk dan garam,
  3. Masukkan tahu dan tempe,
  4. Setelah agak menguning warna tahu dan tempe, masukkan buah bendi, jamur tiram, wortel, tomat, daun bawang. Kemudian tambahkan saus tiram dan kecap manis.
  5. Aduk sampai rata, kemudian tambahkan air hingga mendidih,
  6. Angkat dan siap disajikan. (Lebih enak dinikmati ketika masih hangat)
Selamat mencoba dirumah ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar